Setelah mengumumkan kolaborasinya dengan salah satu ikon lucu yang sempat viral, yakni Baby Shark, kini game besutan Tencent, PUBG Mobile akan berkolaborasi dengan salah satu anime asal Jepang. Anime yang dimaksud adalah Evangelion.
Kabar tersebut resmi disampaikan oleh PUBG Mobile Indonesia melalui halaman resminya di Instagram pada Kamis (12/5). “Kamu siap dengan kolaborasi keren PUBGM x EVANGELION? Tunggu dan siapkan diri kamu di versi 2.0 untuk kolaborasi dan update yang keren pastinya,” tulis PUBG Mobile Indonesia di unggahannya.
Evangelion atau yang kerap dikenal dengan nama Neon Genesis Evangelion adalah anime sekaligus manga asal Jepang karya dari Hideaki Anno. Mengambil latar tema mecha, Evangelion memiliki kisah tentang organisasi militer bernama NERV yang memakai robot humanoid raksasa, yang diberi nama EVAS.
Kolaborasi PUBG Mobile x Evangelion ini akan hadir di patch update PUBG Mobile 2.0 yang akan rilis pada Jumat besok. Namun, hingga saat ini PUBG Mobile belum memberikan detail tentang kolaborasi tersebut.
Layaknya kolaborasi sebelumnya yang sudah pernah dilakukan, PUBG Mobile X Evangelion ini kemungkinan besar akan menghadirkan berbagai macam konten baru. Seperti halnya skin senjata, setelan kostum, senjata, kendaraan, hingga mode permainan baru. Namun semua itu pastinya memiliki tema yang identik dengan Evangelion.
Sebelumnya tepat pada 9 Mei lalu, PUBG Mobile telah mengumumkan kolaborasi teranyarnya dengan Baby Sharks. Pemain akan dapat membeli sejumlah item eksklusif khusus Baby Shark mulai tanggal 9 Mei hingga 2 Juni 2022. Sejumlah item yang bisa kalian dapatkan adalah mulai dari sepeda tas, motor, hingga parasut
Selain item menarik, pemain juga bisa melihat video musik baru yang menampilkan The Treasure Squad, PUBG Mobile, dan tim Baby Shark yang sedang mencari airdrop di bawah laut. Lagu baru ini akan familiar bagi siapa saja yang pernah mendengar sensasi global Baby Shark, tetapi dengan sentuhan khas PUBG Mobile.
PUBG Mobile kerap melakukan berbagai macam kolaborasi demi menghadirkan konten baru dalam permainannya. Mulai dari publik figur, brand-brand terkenal, film, maupun anime asal Jepang. Tentu hal ini mereka lakukan dengan tujuan untuk menarik perhatian lebih terhadap target pasar barunya.