Follow

SIGN UP TO OUR NEWSLETTER

Get notifications from this website

V BTS Kini Memiliki 53 Juta Followers di Instagram

Kim Tae Hyung atau yang lebih dikenal sebagai V BTS kembali pecahkan rekor dengan akun Instagram pribadinya. Ia tercatat memiliki jumlah followers sebanyak 53.300.179 akun pada Sabtu, 26 November 2022.

Besaran angka itu tentu nantinya akan terus bertambah. Hal ini juga membuat V BTS mengukuhkan posisinya sebagai selebriti pria Korea pertama dengan followers terbanyak dalam periode waktu yang singkat.

Melansir dari laman KBIZoom, sejak para anggota BTS membuat akun Instagram pribadinya pada Desember lalu, V merupakan anggota yang langganan mencetak banyak rekor sebagai yang pertama dan terbaik.

Beberapa rekor tersebut di antaranya mencapai 1 juta followers dalam 43 menit, 10 juta followers dalam 4 jam 52 menit, serta menduduki peringkat No.1 di jajaran selebriti pria Korea dengan followers terbanyak dengan kurun waktu 16 hari.

Tidak sampai di situ, V BTS juga menempati peringkat pertama dalam pertumbuhan followers Instagram selama enam bulan berturut-turut di paruh pertama tahun ini. Tidak hanya tak tertandingi dalam jumlah followers, Instagramnya juga memiliki jumlah likes yang cukup banyak, lho!

V BTS pernah kedapatan memposting empat foto anjingnya dan mampu meraih 20 juta likes. Postingan itu pun menduduki posisi 20 besar dalam kategori postingan yang paling disukai di Instagram. Ia juga menjadi selebriti asia pertama yang memiliki empat postingan dengan lebih dari 19 juta likes.

Tidak hanya mencatat rekor melalui akun Instagram, V BTS juga membuktikan popularitasnya yang melejit lewat mesin pencarian, Google. Pada paruh pertama tahun ini saja, ia berada di peringkat pertama dalam volume pencarian kategori selebriti asia di Google Trends selama 2 tahun berturut-turut sejak 2021.

Dengan sederet rekornya tersebut, tidak heran jika V kerap disebut sebagai anggota BTS yang paling populer di kalangan penggemarnya.

Total
0
Shares
Previous Article

Kolaborasi Oreo X BLACKPINK Limited Edition, BLINK Siap Hunting?

Next Article

Kanye West Kampanye Jadi Presiden AS 2024, Tawarkan Donald Trump Jadi Wakil

Related Posts

Total
0
Share