Follow

SIGN UP TO OUR NEWSLETTER

Get notifications from this website

7 Anime Bertema Sejarah

Anime selalu menghadirkan banyak genre yang bisa dinikmati oleh berbagai kalangan, baik dari slice-of-life yang mengedepankan kehidupan pada umumnya hingga fiksional seperti isekai ataupun futuristik yang berkaitan dengan mesin dan robot.

Di antara berbagai genre yang bertebaran itu, ternyata ada juga lho anime yang membahas menggunakan sejarah sebagai latar tempat maupun ceritanya. Beberapa anime ini pernah menggunakan latar Jepang di masa lalu, hingga latar sejarah dunia. Diantaranya bahkan ada yang berdasarkan kisah nyata.

Berikut ini Ini Hits rangkum 7 rekomendasi anime bertema sejarah yang bisa menjadi pilihan tontonan kalian.

1. Kids on the Slope (1960-an, Jepang)

Anime Kids on the Slope menceritakan persahabatan dan cinta segitiga remaja yang terhubung melalui kecintaan mereka pada musik jazz.

Anime ini berhasil menangkap lanskap, semangat zaman dan perubahan musik era tersebut dengan sangat baik.

2. Kingdom (Zaman Negara-Negara Berperang, Tiongkok)

Anime Kingdom membawa kalian ke negara tirai bambu, Tiongkok yang membawa anda ke nuansa Zaman Negara-Negara Berperang.

Tentu saja, Kingdom akan mengisahkan seputar perang, strategi, dan intrik politik yang terjadi di masa itu. Seorang lelaki, yakni Xin ingin bercita-cita menjadi seorang Jenderal yang paling hebat.

3. Golden Kamuy (Akhir Periode Meiji, Jepang)

Berlatar di akhir periode Meiji, Golden Kamuy mengisahkan seorang prajurit veteran bernama Sugimoo dan seorang gadis Ainu, yakni Asirpa ketika mereka mencari harta karun tersembunyi.

Anime ini menunjukkan bagaimana berbagai budaya berbeda dapat bertemu pada zaman itu di hutan belantara Hokkaido.

4. Vinland Saga (Zaman Viking, Eropa)

Beralih ke zaman Viking bersama anime Vinland Saga. Serial fiksi-sejarah yang mengisahkan seorang pejuang muda, bernama Thorfinn yang hendak membalas dendam atas kematian ayahnya.

Melalui perjalanannya, anime ini mengeksplorasi dunia Viking yang terkenal brutal dan kompleks.

5. Showa Genroku Rakugo Shinju (Periode Showa, Jepang)

Penasaran dengan kisah orang-orang dari periode Showa? Kalian bisa menonton Genroku Rakugo Shinku. Anime bertema sejarah-drama ini mengeksplorasi kehidupan, peruangan dan kemenangan para pemain rakugo di periode Showa. Tak sampai disitu, anime ini menyajikan pemandangan indah yang ditunjukkan dari visual dan berbagai bentuk seni yang ditampilkan.

6. Samurai Champloo (Periode Edo, Jepang)

Kisah tentang tiga sekawan yang punya karakter unik dan menarik yang berada di periode Edo dapat kalian temui di Samurai Camploo.

Serial ini menggabungkan aksi samurai, budaya hip-hop, style animasi yang unik memberikan pandangan berbeda di periode sejarah tersebut.

7. Grave of the Fireflies (Perang Dunia II, Jepang)

Tidak ada yang bisa mengalahkan kisah pilu dua bersaudara kandung, Seita dan Setsuko yang berjuang untuk bertahan hidup di Jepang selama Perang Dunia II berkecambuk.

Kedua anak itu kesusahan di tengah kekacauan yang melanda negaranya. Hal itu jelas membuat mereka makin sengsara setelah perang usai. Itulah 7 rekomendasi anime bertema sejarah yang bisa menjadi pilihan tontonan kalian.

Total
0
Shares
Previous Article

Streaming The 1975 Naik setelah Rumor Pacaran Matty Healy dan Taylor Swift

Next Article

Berapa Banyak Aplikasi yang Dipasang Orang di Smartphone Mereka?

Related Posts

Total
0
Share